5e6e40cc54f34 resize 47
in

Virus Corona Tebar Ancaman, Jerman Tutup Tiga Perbatasan

Ikhtisar –  Jerman memutuskan untuk menutup perbatasannya dengan tiga negara tetangga, guna menahan penyebaran virus corona yang semakin mewabah di Eropa.

Tiga negara yang ditutup perbatasannya oleh Jerman adalah Austria, Swiss, dan Perancis. Semuanya berada di sisi selatan Jerman.

Dilansir dari Deutsche-Welle, penutupan ini dimulai Minggu pagi (16/3/2020).

Namun demikian, petugas tetap mengizinkan warga melintas bagi pekerja komuter dan kiriman barang-barang.

Sampai berita ini dirilis, belum ada perkembangan lebih lanjut tentang perbatasan Jerman lainnya.

Sebab, negara tuan rumah Piala Dunia 2006 ini juga berbatasan dengan Polandia, Denmark, Belanda, dan Republik Ceko.

Sempat tolak penutupan

Jerman sebelumnya sempat mengatakan penutupan perbatasan tidak akan berpengaruh pada penyebaran virus corona.

Pendapat itu disampaikan oleh Menteri Kesehatan Jens Spahn pada Rabu (11/3/2020).

Menurut Spahn saat itu, virus akan tetap menyebar walau perbatasan ditutup, karena sudah telanjur masuk ke dalam.

“Virus itu ada di Jerman, ada di Eropa. Itu yang harus kita pahami.”

“Itu akan tetap menyebar meski kalian menutup semua perbatasan. Cepat atau lambat kalian harus mengizinkan orang masuk atau keluar, dan virus akan menyebar lagi,” terangnya dikutip dari Reuters.

Para ahli memperkirakan peluang kematian akibat virus corona di negara dengan fasilitas kesehatan canggih seperti Jerman antara 0,1-0,7 persen.

Akan tetapi, walau Jerman punya tempat perawatan per kapita paling intensif di Eropa, layanan kesehatannya bisa cepat kewalahan jika virus corona menyebar cepat.

Sebagai langkah antisipasi, Jerman telah menunda sejumlah acara besar, termasuk liga sepak bola Bundesliga.

Para penduduk juga diimbau untuk menjaga diri masing-masing, seperti tidak pergi ke konser atau bioskop.

Bahkan sekadar menyapa orang tua juga harus dipikirkan, karena mereka sangat rentan terpapar virus bernama resmi SARA-CoV-2 ini.

What do you think?

Written by admin

5e741f7fcdef2 resize 80

Angka Kematian Akibat Virus Corona Italia Lampaui China Dengan Korban Meninggal 3.405 Orang,

54167b96 3585 48f3 a91a cb188e1f8e46 169 resize 53

Korban Tewas Akibat Corona di Italia Terus Bertambah, Hingga Kini Capai 5 Ribu Orang