Program Studi (Prodi) Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Khairun (Unkhair) Ternate, akan melaksanakan Kuliah Umum pada Kamis, (12/32020) mendatang, dengan menghadirkan Prof. Liontine E. Visser dari Wageningen University, Belanda.
Kuliah Umum yang diinisiasi Prodi Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Unkhair Ternate ini berjudul “40 Years in Sahu, Halmahera, Changes and Challenges”
Ketua Program Studi Ilmu Sejarah, Fakultas Ilmu Budaya, Unkhair Ternate, Jainul Yusup S.S.,M.Hum dalam keterangan resminya yang diterima redaksi indotimur.com, menyatakan, pada Kamis pekan depan, Prodi Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Unkhair Ternate akan menggelar Kuliah Umum.
Kata dia, kuliah umum dengan judul 40 years in Sahu Halmahera, changes and vhallenges ini akan menghadirkan Prof. Liontine E. Visser dari Wageningen University, Belanda.
Kuliah umum ini akan mengupas penelitian Prof Leontine Visser selama 40 Tahun di Sahu Halmahera, serta perubahan dan tantangannya di masa depan,” kata Jainul melalui aplikasi perpesanan Whatsapp.
Menurutnya, subtansi dari kuliah umum ini, mencoba membahas kebudayaan dan pertanian di Sahu, dari pertanian padi ladang, siklus pertanian, organisasi sosial dan pertanian, hingga pesta panen, rumah adat sasadu, hingga kain tradisional Halmahera, di Halmahera Barat Provinsi Maluku Utara, sesuai penelitian Prof. Leontine E. Visser.
Jainul menambahkan, Kuliah Umum ini rencananya melibatkan seluruh mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya (FIB) dan terbuka untuk umum serta gratis, bertempat di aula FIB, “kegiatan ini akan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Ilmu Budaya, Drs. Fachmi Alhadar, M.Hum.
Jainul mengajak pemerhati budaya di Maluku Utara untuk bersama-sama menghadiri Kuliah Umum yang diselenggarakan oleh Prodi Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Unkhair Ternate.
“karena kuliah umum ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya atau gratis,” tulis Jainul seraya mengingatkan, waktu kuliah umum akan dilaksanakan pada Kamis, tanggal 12 Maret 2020, di aula FIB Unkhair Ternate.
Source: indotimur.com